Remisi Natal 2024, Rutan Praya Serahkan Remisi Kepada 2 Warga Binaan

    Remisi Natal 2024, Rutan Praya Serahkan Remisi Kepada 2 Warga Binaan

    Lombok tengah NTB - Sebanyak 2 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Kelas IIB Praya menerima remisi khusus pada perayaan Natal 2024, Rabu (25/12).

    Bertempat di Aula Rutan, pemberian remisi diberikan langsung oleh Kepala Rutan Praya, M. Syaripuddin Hazri didampingi pejabat struktural dan staf registrasi kepada warga binaan.

    Karutan membacakan sambutan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia sekaligus penyerahan Surat Keputusan pemberian remisi kepada 2 narapidana penerima remisi.

    Pemberian pengurangan masa pidana (remisi) diberikan sebagai wujud apresiasi dan penghargaan negara bagi WBP yang telah berkelakuan baik dan aktif dalam mengikuti program pembinaan selama menjalani pidana di dalam Rutan. 

    Kepala Rutan Praya, M. Syaripuddin Hazri menjelaskan bahwa saat ini ada 2 Warga Binaan Pemasyarakatan yang terdaftar beragama Kristiani di Rutan Praya, keduanya memenuhi syarat untuk menerima remisi natal.

    Syarip mengungkapkan pemberian remisi ini merupakan bagian dari kebijakan pemerintah dalam memberikan kesempatan kepada Warga Binaan yang telah menunjukkan perubahan perilaku yang baik selama menjalani masa pidana. 

    Sementara itu, Kakanwil Kemenkumham NTB, Parlindungan mengatakan dengan adanya pemberian remisi natal ini, para warga binaan dapat semakin termotivasi untuk lebih aktif dalam mengikuti berbagai kegiatan pembinaan di Lapas maupun Rutan. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Aksi Serentak UPT Pemasyarakatan, Rutan...

    Artikel Berikutnya

    Kecelakaan Beruntun Libatkan Enam Kendaraan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jelang Sertijab, Danlanud Sultan Hasanuddin Pamitan Dengan Jajaran Forkopimda Maros Dan Otoritas Bandara Internasional Sultan Hasanuddin
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rapat Paripurna PIA Ardhya Garini Cabang 7/D.II Lanud Sultan Hasanuddin
    Jelang Sertijab, Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Exit Briefing
    Audiensi Personel TNI di KBRI Canberra Pererat Kerja Sama Indonesia-Australia
    Kasad Dampingi Menhan RI Kunjungi SMA Taruna Nusantara dan PT Pindad

    Ikuti Kami